Pelajar SMA dan SMK di Medan Ikut Peringati Hari Buruh Internasional "May Day" 2014
Pada aksi peringatan hari buruh Internasional "May Day" di Medan, Kamis (1/5/2014) ada hal yang menarik dalam barisan Front Pe...
https://www.infogsbi.or.id/2014/05/pelajar-sma-dan-smk-di-medan-ikut.html?m=0
Pada aksi peringatan hari buruh Internasional "May Day" di Medan, Kamis (1/5/2014) ada hal yang menarik dalam barisan Front Perjuangan Rakyat Sumatera Utara (FPRSU) dimana para pelajar SMA dan SMK ikut
serta dalam aksi peringatan hari buruh mayday ini.
Delima, satu diantara anak SMK yang berorasi mengatakan kami
ingin menunjukkan solidaritas kepada kaum buruh dan juga menuntut hak kami sebagai pelajar.
Kami sebagai pelajar juga mengalami tindasan oleh sistem yang berlaku saat ini, pendidikan yang kami terima nampak tidak ilmiah dan demokratis.
"Kami meminta hak, uang sekolah mahal, fasilitas tidak
bagus, tidak merata tapi siswa makin dipersulit dengan adanya Ujian Nasional,
Pemerintah harus hapuskan UN, masa kami sekolah 3 tahun ditentukan lulus nya
cuma 4 hari," ujar Delima dalam orasinya di hadapan massa aksi.
Namun, ketika diminta keterangan Delima beserta teman-teman
nya yang ikut aksi berasal dari sekolah mana, ia hanya menyebutkan mereka
berbeda sekolah, ada SMA dan SMK, namun tidak mau memberi keterangan
selanjutnya.#