GSBI Kabupaten Jombang Selenggarakan Diskusi Publik Ketenagakerjaan

GSBI Kabupaten Jombang Selenggarakan Diskusi Publik Ketenagakerjaan INFO GSBI-Jombang. Menyikapi kondisi perburuhan dengan maraknya pela...

GSBI Kabupaten Jombang Selenggarakan Diskusi Publik Ketenagakerjaan

INFO GSBI-Jombang. Menyikapi kondisi perburuhan dengan maraknya pelangaran hak-hak buruh dan pelaksanaan PP 78 tahun 2015 tentang Pengupahan, DPC GSBI Kabupaten Jombang bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan dan Lakpesdam NU Kabupaten Jombang selenggarakan Diskusi publik Ketenagakerjaan.

Diskusi dengan tema Wujudkan Kondisi dan Syarat – syarat kerja sesuai dengan Undang – undang yang berlaku agar terciptanya hubungan industrial yang berkeadilan dilakukan pada Minggu 26 Maret 2017 bertempat di aula pertemuan kantor Lakpesdam NU Jl. Wisnu Wardana no 40 Jombang.

Diskusi di hadiri oleh anggota pimpinan GSBI serta buruh-buruh dari beberapa perusahaan di wilayah Jombang dan tamu undangan dari beberapa organisasi buruh dan LSM.

Diskusi yang di mulai pukul 09.00 wib ini menghadirkan Narasumber atau pembicara : Kabid HI dan Syaker Dinas Tenagakerja dan Transmigrasi Kabupaten Jombang, Relationship Officer BPJS Ketenakerjaan Cabang Mojokerto dan Ketua Umum DPP GSBI dari Jakarta.

Diskusi berjalan lancar dan seru, semua peserta terlibat aktif berdiskusi dan bertanya mengenai beberapa soal di bidang ketenagkerjaa termasuk masalah di BPJS Ketenagakerjaan.

Diskusi yang di pandu langsung (moderator) oleh Ketua DPC GSBI Kabupaten Jombang ini di tutup pada pukul 14.00 Wib. (hr2017)#

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar dan jangan meninggalkan komentar spam.

emo-but-icon

Terbaru

Populer

Arsip Blog

item